Translate

Selasa, 01 Januari 2013

Fussily With Bechamel Sauce

Creamy and cheesy, hhhmmm yumm.. yummy... 

Bahan:
125 gr fussily
1 btg sosis ; iris 1/2 cm
100 gr keju cheddar ; parut
100 gr keju quick melt ; potong dadu kecil
200 ml susu cair plain
1 siung bawang putih ; parut halus
1/2 sdt lada hitam bubuk
1/4 buah biji pala ; parut
2 sdm mentega
2 sdm tepung terigu
3 btg parsley ; cincang halus

Cara Membuat:
Rebus pasta sampai matang aldente.
Sementara itu, tumis sosis dengan sedikit mentega sebentar saja (kira-kira 2 menit). Sisihkan.
Diwajan yang sama tumis bawang putih sampai harum dengan sisa mentega.
Masukkan terigu aduk cepat sampai kalis dan bau mentah hilang. Masukan susu, aduk cepat agar tidak meringkil. Tambahkan 2 jenis keju, lada dan pala, masak sambil diaduk dengan api kecil sampai mendidih. masukan pasta aduk rata.
Angkat dan taruh diwadah, taburi tumisan sosis dan parsley. Hidangkan.





Post Comment

Tidak ada komentar:

Posting Komentar