Aku juga penyetin ayam diatasnya. Biar praktis dan langsung lengkap lauk + sayur.
Bahan:
1 ikat kangkung ; petiki daunnya
1/2 ekor ayam ; potong 4, bumbui garam + lad, diamkan + 30 menit
1/4 sdt terasi ; bakar / goreng
2 buah jeruk limo
Garam + Gula pasir
Minyak goreng
Blender halus:
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
10 buah cabai merah keriting
1 buah tomat
1/4 gelas air
Cara Membuat:
Letakan bumbu halus dalam wajan, tambahkan terasi, garam, gula aduk rata, masukan mintak aduk.
Masak sampai air habis. Angkat, beri perasan jeruk limo. Sisihkan
Panaskan minyak, goreng ayam sampai kuning keemasan. Angkat, taruh sedikit bumbu pelecing, penyet.
Didihkan air + 1/2 sdt garam, rebus kangkung + 1 menit angkat rendam air dingin. Tiriskan, aduk dengan 1 sdm bumbu pelecing.
Cara Penyajian:
Tata kangkung didasar piring, letakan ayam penyet diatasnya dan siram dengan bumbu pelecing. Hidangkan dengan nasi hangat.
PS: Aku lupa taburin kacang goreng diatas bumbu . Padahal udah siap.... dan rasa lebih mantab
Tidak ada komentar:
Posting Komentar