Bahan:
1 ekor ayam, potong 8, boleh tambah / ganti tempe / tahu cina besar, potong2
2 lbr daun salam
2 lbr daun jeruk
1 btg sereh
Bumbu Halus
2 siung bawang putih
10 siung bawang merah
1 ruas laos
1 cm jahe
1 sdm ketumbar
5 butir kemiri
Garam
Cara Mbuat:
Ungkep bahan bersama bumbu dan 1,5 liter air (lebih enak pake air kelapa), sampai ayam empuk dan air sat, tiriskan. Goreng ayam sampai kuning keemasan.
Bahan Kremesan:
600 ml Kaldu ; dari 100 cc bumbu ayam + 500 cc air putih biasa
50 gr sagu tani
1,5 sdt baking powder
Cara Mbuat Kremesan:
Cairkan sagu tani dengan sedikit kaldu. Didihkan sisa kaldu, masukkan larutan sagu tani, masak hingga mengental kayak lem (perhatikan agar jangan terlalu kental).
Dinginkan. Tambahkan baking powder, aduk rata. Panaskan minyak (yang banyak), alirkan adonan sagu dipinggir wajan. Biarkan mengapung, busa mulai reda dan kering keeemasan (api sedang). Angkat tiriskan.
TIPS:
Sisa bumbu bisa disimpen untuk lain kali.
Jangan tambahin garem di larutan sagu, udah asin dari bumbu ayam soalnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar